KEPADA YTH :
Bapak. CAMAT CANDI SIDOARJO
MELALUI
Bapak. PJ. KEPALA DESA WEDOROKLURAK
Proposal Pengajuan Bantuan Dana
Dalam Rangka Peningkatan
Kewaspadaan Terhadap Pandemi COVID-19
di Lingkungan Griya Permata
Hijau, Desa Wedoroklurak
Kecamatan Candi Kabupaten
Sidoarjo
A. Pendahuluan :
Dalam rangka upaya meningkatkan
kewaspadaan terhadap pandemi COVID-19 yang mana Sidoarjo telah dinyatakan dalam
area merah (Siaga/Waspada), maka untuk menciptakan kondisi yang kondusif
(masyarakat tidak panik dan mencekam), maka kami pengurus RW di lingkungan
Griya Permata Hijau telah melakukan segala upaya yang dapat kami lakukan dengan
mengumpulkan sumberdaya yang dipunyai oleh warga Griya Permata Hijau, sehingga
kami dapat melakukan :
1.
Memberi
himbauan (selalu Cuci Tangan dengan Sabun didepan dan didalam rumah, Tidak keluar rumah bila
tidak sangat penting, Hidari kerumunan dan menggunakan Masker apabila keluar
rumah).
2.
Penyemprotan
disinfectan untuk Perumahan Griya Permata Hijau (RW-03 & RW-04), Dusun
Kedung Rejo (RW-01) dan Dusun Kedung Mulyo (RW-02) serta Perumahan Sentra Alam
(RW-05).
3.
Membuat
Tempat Cuci Tangan untuk warga dan tamu yang masuk ke Griya Permata Hijau.
4.
Menutup
akses dari lingkar timur menjadi 1(satu) gate (POS-1).
5.
Larangan
dan himbauan untuk tidak melakukan kegiatan yang mengumpulkan banyak orang.
Semua aktifitas diatas
dibiayai secara swadaya dari warga secara bergotong-royong, dalam rangka turut
membantu membantu Pemerintah untuk menjaga kodusifitas warga, menyadarkan warga
terhadap bahaya COVID-19 untuk berlaku hidup bersih, sehat dan penuh
kewaspadaan.
B. Permasalahan yang dihadapi :
1.
Pengurus
RW dilingkungan Griya Permata Hijau tidak mengetahui sampai kapan kondisi
darurat COVID -19 ini dinyatakan selesai.
2.
Pengurus
RW dituntut harus dapat membantu pemerintah untuk mengendalikan situasi di
lingkungan masing-masing, sehingga dapat dalam kondisi “WASPADA”
3.
Pengurus
RW tidak mempunyai sumberdaya keuangan yang cukup untuk membiayai operasional
darurat khusus Covid-19 yang dibutuhkan seperti : Penyediaan Disinfectan,
operasional penyemprotan (BBM Mobil Pickup, Sewa genset, dll).
4.
Keterbatasan
jangkauan operasional penyemprotan, karena peralatan yang di pergunakan berada
di atas mobil pickup,, hanya efektif untuk penyemprotan outdoor.
5.
Penyemprotan
halaman dan didalam rumah juga dibutuhkan untuk memastikan bahwa seluruh tembok
telah tersemprot disinfectan.
6.
Perlu
edukasi untuk bagian-bagian yang sering tersentuh oleh kegiatan dirumah (Handle
pintu, Kusen Pintu, cendela) agar dapat dibersihkan secara periodik setip hari
oleh rumah tangga masing-masing.
7.
Dibutuhkan
informasi resmi dari pemerintah agar warga mendapatkan informasi yang benar dan
terarah, sehingga kegiatan yang dilakukan juga memberi arah dan momentum yang
sama, sehingga dapat saling menguatkan satu dengan yang lainnya.
8.
Dibutuhkan
media informasi yang berisi himbauan bahkan sampai kewajiban yang tertulis
berupa banner, spanduk, leaflet dan lain-lain.
|
|
C. Saatnya Pemerintah Hadir :
Saat ini adalah waktu
yang tepat untuk kehadiran Pemerintah Desa Wedoroklurak dalam rangka membantu
warga desa untuk sadar dan waspada pada kondisi darurat COVID-19 ini.
Memberikan bimbingan,
instruksi dan membantu pengadaan Sarana/Prasarana serta Informasi valid yang dibutuhkan, serta menjamin
kelangsungan operasional selama kondisi darurat COVID-19 ini masih berlaku.
D. Sarana dan Prasarana yang dibutuhkan :
1)
Sarana Penyemprotan Lingkungan Luar Rumah
/ Fasilitas Umum dan Rumah Kosong (Outdoor), Sarana yang dibutuhkan antara lain
adalah :
a)
Mobil
Pickup, sebagai pengankut sarana penyemprotan..
b)
Genset,
sebagai pencatudaya listrik 220 Volt-AC, untuk mengoperasikan 2(dua) Set High
Pressure Pump/Jet Cleaner 500 Watt.
c) High
Pressure Pump/Jet Cleaner 500 Watt, sebanyak 2(dua) Set, untuk penyemprotan
sisi kanan dan kiri jalan.
d) Cairan
disinfectan berbahan Chlor (Kaporit 90%) dan Air, dengan
konsentrasi/perbandingan adalah sebagai berikut : Chlor (Kaporit 90%) : Air = 80
Gram : 25 Liter.
2) Sarana Penyemprotan Dalam Halaman Rumah (Indoor), Sarana yang dibutuhkan
antara lain adalah :
a)
Pengadaan
perangkat untuk penyemprotan, berupa High Pressure Pump (Jet Cleaner) 60 Watt,
12 Volt-DC, perangkat ini pengadaan hanya sekali, jumlah yang kami butuhkan = 9
Unit, untuk 18 RT yang dipergunakan secara bergantian.
b)
Catuan
Listrik dari Rumah Warga.
c) Cairan
disinfectan berbahan Chlor (Kaporit 90%) dan Air, dengan
konsentrasi/perbandingan adalah sebagai berikut : Chlor (Kaporit 90%) : Air = 80
Gram : 40 Liter.
3) Sarana Cuci Tangan Tamu (outdoor), Sarana yang dibutuhkan antara lain
adalah :
a)
Pengadaan
perangkat Cuci Tangan / Wastafel (dapat dibuat dari jerigen bekas)
b)
Kran
Air ukuran ½ Inchi, sebanyak 4 (empat) buah, jumlah dapat ditambah sesuai
jumlah tamu dan warga yang dari bepergian dari daerah diluar Griya Permata
Hijau.
c)
Rangka
Baja ringan untuk instalasi Wastafel.
d)
Pipa
PVC, Line Shock, L-shock, ukuran ½ inchi.
e)
Tower
dan Tandon Air (Telah tersedia di POS-1, diletakkan diatas atap cor POS-1 GPH).
f)
Pompa
Air, untk mengisi tandon (telah tersedia).
g)
Sabun
Cuci Tangan, membutuhkan 5 (lima) liter/hari atau 150 Liter/bulan.
E. Jadwal Operasional :
1) Penyemprotan
Lingkungan Luar Rumah / Fasilitas Umum dan Rumah Kosong (Outdoor), dijadwalkan 2
(Dua) kali dalam seminggu.
2)
Penyemprotan
Dalam Halaman Rumah (Indoor), dijadwalkan 2 (dua) kali dalam seminggu.
3)
Cuci
Tangan Tamu (outdoor), diadwalkan 24 jam setiap hari.
F. Kebutuhan secara detail kami sampaikan dalam Rencana Anggaran dan Belanja
(RAB) terlampir.
G. Sebagai referensi harga untuk peralatan dan bahan yang pernah kami adakan
secara swadaya terlampir.
Proposal ini kami
ajukan, sebagai upaya Pengurus RW di lingkungan Griya Permata Hijau membantu
Pemerintah Desa Wedoroklurak dalam rangka peningkatan kewaspadaan Warga Griya
Permata Hijau dalam menghadapi kondisi Darurat COVID-19 yang sedang menjadi
Pandemi di Indonesia, khususnya di Kabupaten Sidoarjo.
Demikian, terima kasih
atas perhatian dan kerjasamanya yang sangat baik selama ini.
Wedoroklurak. – April – 2020
Ketua RW-03
RACHMAN HARIONO, S.S.
|
Ketua RW-04
SURYANTO
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar